LPM Freedom – UNISBA | Unit Kegiatan Mahasiswa Islam (UKMI) Nurul Mujahid Universitas Islam Balitar (UNISBA) Blitar mengadakan kegiatan rutin Kajian Umum Mahasiswa Islam (Kumis) Dengan mengambil tema "Istiqomah di tengah Kesibukan" dengan pemateri bapak Winarto yang juga menjadi dosen di UNISBA Blitar, Jum'at (13/11/20) sore.
Kumis rutin diselenggarakan setiap hari Jum'at setiap pekannya oleh UKMI. Saat ini, berhubung kondisi belum memungkinkan diadakannya acara tatap muka secara langsung, kegiatan KUMIS dilakukan via daring menggunakan Google Meet, dengan durasi yang singkat, hanya satu jam. Dimulai pukul 15.30 - 16.30 WIB kemarin.
Dini Puspita Dewi selaku Ketua Pelaksana menuturkan kegiatan ini bertujuan untuk lebih mendekatkan diri kepada Sang Khalik.
"Agar mahasiwa Islam UNISBA ini tetap istiqomah untuk mendekat dan taat kepada Allah SWT walaupun di tengah kesibukan kuliahnya," katanya.
Lanjut Dini, topik pembahasan yang akan dibahas pada saat pelaksanaan KUMIS tidak serta merta ditentukan oleh dirinya sebagai Ketupel. Perlu diadakan voting terlebih dahulu untuk menentukan tema yang akan diangkat pada setiap kajian.
Dini juga menambahkan, berhubung kegiatan ini bersifat rutin, tema pada setiap minggunya dibuat berbeda-beda. "Intinya karena ini acara rutin setiap pekan, jadi temanya pun dibuat berbeda-beda sesuai kesepakatan pengurus. Intinya tema yang sedang terjadi atau sedang dialami banyak mahasiswa UNISBA ,karena hakikatnya Islam itu jawaban atas semua masalah dan pertanyaan," tambahnya.
Saat dikonfirmasi, Rosid Humam yang menjadi Ketua UKMI Nurul Mujahid menjelaskan KUMIS bisa menjadi media sarana mendalami agama Islam di dalam kampus. Ia menyebutkan pentingnya kegiatan seperti ini agar nilai-nilai Islam tetap terjaga di UNISBA Blitar.
Dirinya berharap kegiatan semacam ini bisa menjadikan dirinya dan teman-temannya menjadi pribadi yang lebih baik.
"Saya berharap penumbuhan akhlaq atau karakter mahasiswa UNISBA ini menjadi lebih baik dan tetap istiqomah dalam menjalankan kebajikan," pungkas Rosid. (mt/ab)
Posting Komentar